Saat ini campaign di Instagram jadi salah satu strategi yang dilakukan oleh banyak brand, seiring berkembangnya pertumbuhan pengguna Instagram. 

Alasan instagram diminati banyak pengguna antara lain: Instagram merupakan aplikasi all in one, Menggunakan Instagram, pengguna dapat membuat beragam jenis konten tanpa harus mengunduh satu per satu aplikasi.

Aplikasi berbagi yang berfokus pada konten visual ini bahkan menjadi sasaran empuk bagi pelaku bisnis untuk memasarkan Produknya. Bukan anomali jika Instagram akhirnya jadi tempat potensial untuk melakukan kampanye produk.

Namun sebelum kamu melakukan campaign di instagram, kamu mesti mengetahui beberapa barometer suksesnya kampanye yang akan kamu laksanakan. Kami membaginya menjadi dua secara garis besar, yang dapat dilihat dan di teliti, juga yang tak terlihat. Apa saja? Simak penjelasannya berikut ini. 

Yang Menentukan Keberhasilan Social Media Campaign di Instagram

Photo by Erik Lucatero on StockSnap

Jangkauan

Jangkauan ini diambil dari jumlah like, comment, mengikuti, dan tag. Tak heran banyak social media campaign dalam bentuk giveaway atau kompetisi yang melibatkan interaksi sehingga dapat meningkatkan jangkauan.

Pertumbuhan

Kualitas pengikut berperan penting dalam hal ini. Pertumbuhan akun harus berbanding lurus dengan jangkauan organik. Hal ini sebagai tkamu pertumbuhan organik dari pengikut nyata dan terlibat dalam aktivitas update postingan kamu.

Engagement

Hal ini dapat kamu jadikan acuan untuk membuat konten selanjutnya. Tingginya nilai engagement Instagram rata-rata untuk akun kamu penting sehingga algoritma Instagram akan membagikannya pada menu explore. Hal ini biasanya ditentukan dari berapa banyak interaksi dalam satu konten yang kamu sebarkan.

Klik

Seperti yang pernah kami bahas, bio Instagram merupakan salah satu tempat yang wajib dioptimasi untuk menarik follower. kamu dapat mencantumkan alamat website, link yang mengarah pada kontak WhatsApp dan sebagainya disesuaikan dengan tujuan kamu.

Keberhasilan Campaign di Instagram yang Tidak Terlihat


Photo by Kristin Hardwick on StockSnap

Brand Awareness

Instagram buat kami adalah tempat terbaik untuk meningkatkan Brand awareness. Kamu bisa mencapai ROI Instagram dengan memakai hashtag populer untuk meningkatkan kesadaran audiens akan merek kamu, karena hal ini pula yang biasanya dilakukan oleh social media marketing agency untuk membangun merek brand yang mereka usung. Jangan lupa buat konten sesuai dengan tren terkini.

Loyalitas

Instagram mampu membangun hubungan emosional dengan audiens, dengan sajian konten visual. Otak manusia memberi respons yang berbeda ketika melihat foto atau video dibandingkan dengan konten berbentuk tulisan.

Brand Image

Kembali kami tekankan keunggulan aplikasi ini, konten visual. Image yang tepat dapat mendukung strategi merek kamu dan mengembangkan persepsi pemirsa tentang nilai dan keinginan kamu. dan hal ini akhirnya cocok untuk membangun reputasi dari brand yang kamu miliki.

Setelah mengetahui beberapa manfaat dan barometer kesuksesan campaign lewat instagram, pa sekarang kamu lebih percaya diri untuk mulai berkampanye di platform ini? Beri tahu kami di komentar!