Kehadiran internet dan social media membuat industri kreatif akhir-akhir ini berkembang sangat pesat. Para pelaku bisnis mau tidak mau mesti mengikuti perkembangan dan selera masyarakat soal hal-hal penunjang pemasaran. Kebutuhan kreatif mereka kian hari kian bertambah.

Di era dimana segala sesuatu mulai dari yang paling kecil hingga besar dijual berkat nama merek. Menggunakan jasa creative production house menjadi pilihan para pelaku bisnis. Entah hanya untuk menunjang kebutuhan dasar merek seperti logo dan landing page, atau sampai menyerahkan proyek video iklan dan pengembangan web kepada pihak ketiga ini.

Merekmu mencerminkan karakteristik unik produk. Memilih agensi yang tepat untuk kebutuhan pemasaran perusahaan akhirnya akan menjadi tugas yang berat. 

Namun tak perlu khawatir, kami akan membantumu dengan memberikan tips Memilih Creative House khusus untuk kamu! Apa saja? Berikut tipsnya!

Karakter Production House

Photo : Marvin Meyer on Unsplash

Setiap production house punya kekuatan masing-masing. Ada production house yang spesialisasinya membuat company profile, ada pula yang kuat di web design, iklan, dll. Penting untuk kamu mengetahui kebutuhan dan menyelaraskan dengan banyaknya creative house yang tersedia di indonesia.

Di Kinaja sendiri, kami mengandalkan keahlian kami dalam merancang web design dengan interactive longform dan juga motion graphic. Bila kamu tertarik kamu bisa menghubungi kami di akhir artikel ini!

Portofolio

Photo : Kinaja

Tips yang kedua adalah langkah lanjutan dari tips pertama diatas. Yaitu dengan melihat rekam jejak yang telah dikerjakan oleh creative house terkait. Kamu hanya perlu menyesuaikan kebutuhan yang ada dengan budget dan seleramu. 

Biasanya, creative house selalu menyediakan kolom tersendiri untuk mempresentasikan apa yang sudah dikerjakan di social media maupun website mereka. Kami sendiri mempresentasikan portofolio di halaman beranda dan pada bar The Projects yang bisa kamu lihat di sisi paling atas halaman ini.

Chemistry

Photo by Emma Dau on Unsplash

Meski terdengar sederhana tapi ini hal yang sangat penting untuk diperhatikan. Creative production house rata-rata memakan waktu 3 sampai 4 minggu untuk mengerjakan satu proyek.  Itupun dengan catatan, chemistry antara kamu dan tim dari production house yang kamu pilih perlu berjalan selaras. 

Ketika creative production house melakukan pitching untuk bekerjasama, cobalah ajak berdiskusi tentang banyak hal. Coba cari tahu bagaimana cara mereka bekerja dan pendekatannya. Komunikasikan juga kebutuhanmu secara matang dan lugas

Setelah kamu mendapat cukup informasi tentang creative Production house tersebut dari situlah kamu bisa memahami production house mana yang memiliki chemistry paling pas dengan tim kamu.

Ide 

Photo by Mika Baumeister on Unsplash

Buat kami, Creative House yang baik adalah mereka yang mampu menerjemahkan keinginan menjadi ide yang cemerlang. Di Kinaja kami terbiasa menerjemahkan kebutuhan dan keinginan klien kami menjadi sebuah ide yang kami presentasikan, dan kamu hanya perlu mendengarkan dengan seksama.

Penting untuk kamu mempelajari presentasi kreatif yang dipaparkan oleh production house. Setelahnya kamu bisa bertanya tentang ide kreatif yang production house ajukan. Pada tahap ini, kamu juga bisa melihat siap-tidaknya production house mengeksekusi proyek. 

Nah itulah tadi 4 Tips memilih Creative House yang tepat untuk brand kamu. Seandainya kamu masih merasa kesulitan dan kebingungan dalam memilih, kami sarankan untuk menghubungi kontak yang ada di web ini agar Kinaja bisa segera membantumu menyelesaikan beberapa kebutuhan terkait brand!